foto bersama dengan wajah penuh kebahagiaan

MDPI Perkuat Komitmen Internal untuk Perikanan Berkelanjutan dalam Annual Meeting dan Capacity Building 2025 “Respecting Commitment”

oleh Muhammad Alzaki Tristi

Denpasar, Bali – Yayasan Masyarakat dan Perikanan Indonesia (MDPI) menggelar Annual Meeting dan Capacity Building 2025 di Bintang Bali Resort, Kuta, Bali 25-27 Februari 2025. Kegiatan bertema “Respecting Commitment” ini bertujuan memperkuat komitmen internal dan meningkatkan kapasitas seluruh staf MDPI dalam mendukung praktik-praktik perikanan berkelanjutan.

Direktur MDPI, Yasmine Simbolon, membuka kegiatan ini dengan pesan motivasi dan optimisme. “Dengan tema Respecting Commitment, kita percaya dan akan terus memperjuangkan semangat bersama dalam mendukung nilai-nilai MDPI untuk perikanan berkelanjutan dan kesejahteraan masyarakat pesisir yang kita dampingi,” ujarnya. Yasmine juga turut menekankan pentingnya komitmen setiap staf untuk mencapai visi dan misi organisasi.

Berdiskusi dan berinteraksi antar staf
Para staf MDPI mengikuti sesi peningkatan kapasitas dalam Annual Meeting & Capacity Building MDPI 2025 (25-27 Februari 2025)

Kegiatan ini dirancang dan disesuaikan untuk memperkuat hubungan antar tim, meningkatkan motivasi kerja, dan membangun kepercayaan diri para staf. Para narasumber ahli dihadirkan untuk memberikan wawasan dan praktik terbaik. Berbagai sesi peningkatan kapasitas diselenggarakan, seperti penyelarasan rencana kerja MDPI 2025-2030, manajemen pengetahuan, pentingnya data perikanan, pengelolaan keuangan dasar, dan permainan interaktif untuk menginternalisasi nilai-nilai inti MDPI.

Seluruh staf MDPI dari 13 wilayah kerja terlibat dalam kegiatan ini. Mereka mengapresiasi peningkatan kapasitas yang diterima setelah mengikuti semua rangkaian kegiatan.

Menulis dan berinteraksi dengan tim
Berbagai materi peningkatan kapasitas internal diikuti oleh seluruh staf MDPI (25-27 Februari 2025)

“Selama berlangsungnya kegiatan ini hingga selesai, saya mendapatkan banyak hal positif, seperti pemahaman rencana kerja MDPI 2025-2030, stakeholders mapping, gaya komunikasi antar individu dalam tim, serta pengelolaan keuangan yang mandiri. Ini sangat berguna untuk kerja lapangan saya nantinya,” ujar Siti Zulaeha, Livelihood Officer MDPI yang bertugas di Desa Tanjung Kramat, Gorontalo.

Baca juga: MDPI dan Universitas Negeri Gorontalo Jalin Kerja Sama untuk Kebutuhan Riset Sektor Perikanan Gorontalo

Para ekspertis mengisi sesi peningkatan kapasitas staf MDPI
Berbagai ekspertis diundang untuk menjadi narasumber dalam setiap sesi peningkatan kapasitas para staf. Yuki dalam sesi Pengelolaan Keuangan Dasar Individu (kiri); Anung dalam sesi Pentingnya Data Perikanan (tengah); dan Savitri, dalam sesi Penyelarasan Komunikasi dalam Tim (kanan) (25-27 Februari 2025)

Staf lapangan lainnya juga menyampaikan hal yang selaras. “Saya senang bisa berkumpul dengan keluarga besar MDPI. Kami saling berbagi informasi dan belajar gaya komunikasi yang efektif, yang akan saya terapkan saat bekerja dengan nelayan di kemudian hari,” tambah Sahril, Field Staff MDPI di Bone.

Mengikuti permainan bersama tim.
Seluruh staf turut mengikuti sesi internalisasi nilai inti MDPI melalui permainan interaktif (25-27 Februari 2025)

Annual Meeting & Capacity Building menjadi agenda tahunan MDPI untuk memperkuat tim, meningkatkan kapasitas staf, dan menumbuhkan kembali semangat kerja. Acara ini juga menjadi momen menyelaraskan sinergitas antar staf agar lebih siap menghadapi tantangan dan isu-isu terkini di wilayah kerja mereka.

Bermain bersama dengan semangat dan kebahagiaan
Keseruan para staf mengikuti sesi internalisasi nilai inti MDPI melalui permainan interaktif (25-27 Februari 2025)

Sebagai ujung tombak dalam program perikanan berkelanjutan dan pemberdayaan masyarakat pesisir, internalisasi ini diharapkan dapat tetap menjaga kerjasama yang solid, koordinasi yang baik, dan komunikasi yang efektif. Hal ini penting untuk mencapai tujuan MDPI dalam menciptakan perikanan berkelanjutan dan untuk para penerima manfaat yang sejahtera.

Baca juga: Dari Tepian ke Laut: Perempuan dan Peran Strategis dalam Kehidupan Komunitas Nelayan Lombok Timur

foto bersama setelah mengikuti permainan internalisasi nilai-nilai MDPI
Kebersamaan para staf mengikuti sesi internalisasi nilai inti MDPI melalui permainan interaktif (25-27 Februari 2025)